Tuesday, 9 October 2012

makanan penambah darah


            Beberapa minggu yang lalu aku mengalami gejala anemia selama beberapa hari, pusing saat berdiri dari duduk, lemah lesu saat masih beraktifitas, dan kliengan saat berdiri terlalu lama.
            Sebenarnya  semuanya teratasi saat mengkonsumsi kapsul penambah darah. Tapi akhirnya aku memutuskan untuk googling tentang anemia, dari pada tergantung pada kapsul penambah darah lebih baik mengambil langkah yang lebih alami bukan.
            Pada dasarnya anemia di sebabkan kekurangan sel darah merah di dalam tubuhnya, anemia secara umum terjadi karena kekurangan zat besi di dalam tubuh manusia. Zat besi disini adalah bahan dasar pembentuakn hemoglobin yang banyak membawa oksigen., dengan rendahnya zat besi di dalam darah membuat sel darah merah yang di produksi pun semakain sedikit.
            Selain menjaga pola hirup sehat, salah satu cara menjaga agar tubuh kita tidak kekurangan zat besi adalah dengan cara mengkonsumsi beberapa jenis makanan antara lain sebagai berikut seperti dikutip dari detik :
·         Daging
Daging dapat meningkatkan hemoglobin dan kaya zat besi. Konsumsilah daging yang rendah lemak dan dengan menu diet yang seimbang. Karena kalau dikonsumsi secara berlebihan daging dapat membuat resiko serangan jantung bertambah.
·          sayuran
Beberapa macam sayuran yang dapat berfungsi sebagai penambah darah adalah bayam, ubi, kacang polong hijau, kacang merah, kol, lobak, kentang, brokoli dan sawi. Dari beberapa macam sayuran, ubi merupakan obat alami terbaik untuk meningkatkan sel darah merah.
·          Buah-buahan
Buah-buahan seperti kismis, plum, apel, anggur dan melon selain bisa memperlancar peredaran darah juga bisa meningkatkan jumlah sel darah merah. Buah jeruk dan limau juga menambahkan zat besi ke dalam tubuh anda.
·         Kacang Almond
1 ons kacang almond setiap hari memberikan 6 persen zat besi ke dalam tubuh.
·         Roti, Havermut, dan Sereal
Ketiga makanan ini memberikan 20 persen zat besi jika Anda mengonsumsinya setiap hari. Gandum juga mempunyai banyak kandungan zat besi yang mengurangi risiko Anda terkena anemia berat.

Untuk buah-buahan  secara rinci bisa digolongkan sebagai berikut :
  1. buah bervitamin A
    Buah buahan yang banyak mengandung vitamin A. Selain baik bagi kesehatan mata buah buahan ini bisa me mobilisasi zat besi dari untuk dimasukkan ke dalam hemoglobin, pigmen yang mengangkut oksigen.  Buah penambah darah nya adalah, jeruk, plum, semangka, melon, aprikot, mangga dan buah buahan bervitamin A lainnya.
  2. Vitamin B kompleks
    karena vitamin b komleks penting saat produsi sel darah merah. Dan di sebarkan secara menyeluruh ke cadangan makanan tubuh. Buah buahan yang banyak mengandung vitamin b kompleks adalah delima, melon, alpukat, nanas, kurma, pisang dan buah yang mengendung vitamin b kompleks.
  3. Vitamin C
    karena dengan vitamin ini tubuh mampu menyerap 2 per 3 zat besi kedalam tubuh kita. Buah buahan nyua dalah nanas, lemon, jeruk, mangga, dan buaha buahan bervitamin c.
  4. Zat besi
    zat besisangat penting untuk pembentuakan sel darah merah karena zat besi pepbentuk perumusan hemoglobin yang bisa mengikat oksigen. Jenis buah penambah darah yang kaya kan zat besi adalah kismis, plum, alpukat, blackberry, ceri, anggur, semangka, raspberry dan buah ara.

No comments:

Post a Comment

Bagikan

>