Wednesday 14 November 2012

Sunshine Becomes You


Judul Buku   : Sunshine Becomes You
Penulis          : Ilana Tan
Terbit             : 2012
Penerbit        : Pt. Gramedia Pustaka Utama
Tebal             : 432 halaman

Ini kisah yang terjadi di bawah langit New York...
Tentang harapan yang muncul di tengah keputusasaan ...
Tentang impian yang bertahan diantara keraguan ...
Dan tentang cinta yang memberikan alasan untuk
Bertahan hidup...

                Barisan kalimat diatas tertulis di sampul belakang buku ini. Dengan sampul pink yang manis dan gambaran romantis seperti itu, saya sangat antusias waktu membeli buku ini. Saat itu jadi ingi segera pulang dan membacanya *.*.
                Buku ini memiliki ciri khas karya Ilana Tan. Dengan kata-kata biasa tapi nendang dan alur cerita yang tidak “bertele-tele”. Dalam novel ini Ilana menyajikan cerita sedih yang penuh dengan kebahagiaan.  Akhir kisah ini memang menyedihkan, tapi sepanjang novel penuh dengan cerita manis dimana Mia menemukan cinta dan semangat hidupnya.
                Selain itu cara Alex Hirano menyayangi dan melindungi Mia 
                                                                                                                    thats so sweettttt.
                Singkatnya novel ini bercerita tentang Mia Clark, seorang gadis Indonesia yang sejak kecil diadopsi dan dirawat Warga Negara Amerika. Orang tua angkatnya tersebut sangat menyayanginya. Mia mengidap penyakit jantung yang semakin parah tiap harinya.
                Namun hari-harinya berubah setelah dia bertemu Alex Hirano secara tidak sengaja. Pada pertemuan tersebut Mia menyebabkan pergelangan tangan Alex patah sehingga dia harus mendapat perawatan dan tak bisa menggerakkan tangan sebagaimana mestinya padahal profesi Alex adalah seorang pianis. Mia datang ke umah Alex setiap hari untuk membantunya melakukan berbagai hal karena ia merasa bersalah. Dari sinilah semua bermula, bagaimana Alex yang yang awalnya menganggap Mia sumber masalah akhirnya menjadi sangat menyayanginya.
                Novel ini memang tentang cinta, namun terdapat inspirasi untuk tetap bersemangat menghadapi hidup ini.  Karena selalu ada cinta dan kebahagiaan dalam sisi lain permasalahan hidup.
                

No comments:

Post a Comment

Bagikan

>